Skip to content

Finishing Alun-Alun Merdeka Dikebut Jelang Peresmian

Progres Revitalisasi Alun-alun Merdeka Kota Malang
Progres revitalisasi Alun-alun Merdeka Kota Malang

Finishing Alun-Alun Merdeka Dikebut Jelang Peresmian

MALANGRevitalisasi Alun-Alun Merdeka Kota Malang dipastikan rampung 100 persen dan kini memasuki tahap penyelesaian akhir menjelang peresmian pada 28 Januari 2026.

Pelaksana proyek, Ahmad Faris Aditya, mengatakan pekerjaan fisik telah selesai dan proyek senilai Rp 5 miliar itu sudah masuk tahap Project Hand Over (PHO) kepada pemilik program CSR, Bank Jatim. Sejumlah catatan kecil masih disempurnakan, seperti pengaturan lampu RGB air mancur dan pemasangan kaca shelter segi delapan.

“Kini tinggal finishing dan ditargetkan selesai hari ini,” ujar Faris, Selasa (20/1/2026).

Ia menambahkan, kendala utama selama pengerjaan hanya faktor cuaca yang memengaruhi jam kerja. Saat ini, seluruh aktivitas difokuskan pada penyelesaian akhir sebelum peresmian.

Back To Top