Skip to content

Warga Minta Sumbangan Modus Kematian Ditangkap Satpol PP Kota Malang

Satpol PP Tangkap Warga Yang Minta Sumbangan Dengan Modus Kematian
Satpol PP tangkap warga yang minta sumbangan dengan modus kematian

MALANG – Seorang warga berhasil ditangkap Satpol PP Kota Malang, Kamis (7/3/2025). Ia ditangkap, berkat laporan warga terkait meminta-minta sumbangan dengan modus kematian.

“Kami tangkap kemarin lusa. Saat kami patroli, kami dapat laporan warga, langsung menuju lokasi,” ujar Kabid KKU Satpol PP Kota Malang, Mustaqim Jaya, Sabtu (8/3/2025).

Diketahui, peristiwa ini terjadi di wilayah Jalan S Supriadi, Kecamatan Sukun, Kota Malang.

Saat diamankan, terduga pelaku tak memiliki identitas, sehingga diserahkan ke Dinas Sosial untuk diberikan pembinaan.

“Karena tidak ada identitas, dia termasuk gelandangan atau gepeng dan bukan warga sekitar situ. Saat kami konfirmasi, juga ternyata gak ada orang meninggal di sekitar situ,” ucapnya.

Back To Top