Skip to content

130 Kendaraan Balap Liar di Kota Malang Diciduk, Polisi Selidiki Indikasi Perjudian

Polisi Kota Malang Mengamankan Motor Dalam Razia Balap Liar Di Jalan Ciliwung
Polisi Kota Malang mengamankan motor dalam razia balap liar di Jalan Ciliwung

MALANG – Sebanyak 130 kendaraan balap liar berhasil diamankan jajaran Satlantas Polresta Malang Kota. Ratusan kendaraan itu diamankan dari hasil operasi pada 1 dan 2 Februari 2025.

“Dalam dua hari kami amankan 130 kendaraan motor. Itu di satu titik saja wilayah Jalan Ciliwung,” ujar Kasatlantas Polresta Malang Kota, Kompol Agung Fitransyah, Senin (3/3/2025).

Para pelaku balap liar berasal dari wilayah Malang Raya. Bahkan, ada yang masih di bawah umur.

Pihaknya juga akan berkoordinasi dengan Satreskrim Polresta Malang Kota untuk menyelidiki indikasi perjudian dalam aksi balap liar.

“Kalau ada (indikasi perjudian), kami akan tindaklanjuti dengan rekam Reskrim,” katanya.

Ia juga akan intensif melakukan operasi tak hanya di Jalan Ciliwung, namun juga di kawasan Soekarno-Hatta (Suhat) dan sekitaran Gor Ken Arok.

Back To Top