Skip to content

Tepuk Sakinah Viral, Tren Nikah di KUA Kian Diminati Pasangan Muda

Rizky Boncell Menikah Di KUA Blimbing Malang
Rizky Boncell menikah di KUA Blimbing Malang

Tepuk Sakinah Viral, Tren Nikah di KUA Kian Diminati Pasangan Muda

MALANG – Gerakan “Tepuk Sakinah” yang belakangan viral di media sosial memberi kesan mendalam bagi pasangan pengantin di Malang. Influencer Rizky Wahyu Utomo atau Rizky Boncell mengaku tersentuh usai menikah di Kantor Urusan Agama (KUA) Blimbing, Jumat (3/10/2025).

Menurutnya, Tepuk Sakinah bukan sekadar hiburan, melainkan fondasi kehidupan rumah tangga. “Setelah saya pelajari, itu benar-benar dasar pernikahan. Ada pesan saling jaga, saling hormat, dan saling ridho,” ujarnya.

Penjelasan serupa juga pernah disampaikan Habib Jafar yang menilai lirik Tepuk Sakinah bersumber dari Al-Qur’an dan hadis. Setiap bait mengandung pesan, mulai dari “Berpasangan” yang menekankan pentingnya saling menguatkan hingga “Sakinah” yang dimaknai sebagai kedamaian dalam rumah tangga.

Sementara itu, Penghulu KUA Blimbing, Faiz Ulil Mufasol, menyebut tren ini mendorong meningkatnya minat masyarakat menikah langsung di KUA. “Kalau dulu hanya sekitar 10 persen, sekarang sudah 40 persen pasangan memilih akad nikah di KUA. Hari ini saja ada 17 pasangan,” ungkapnya.

Faiz menegaskan, menikah di KUA gratis alias tanpa biaya. Adapun untuk pernikahan di luar KUA, sesuai aturan pemerintah dikenakan Rp600 ribu dan disetor ke kas negara. “Kami ingin masyarakat paham, nikah di KUA itu sah, sederhana, dan tidak dipungut biaya,” tegasnya.

Rizky Boncell menambahkan, menikah di KUA adalah pengalaman berkesan sekaligus bentuk memanfaatkan fasilitas negara. “Yang sakral adalah akadnya. Resepsi bisa di mana saja, tapi akad di KUA lebih meyakinkan bagi saya,” katanya.

Back To Top