Ayam Geprek di Malang Paling Maknyus yang Wajib Dicicipi

ayam geprek di Malang

Ayam Geprek di Malang – Tak hanya terkenal dengan baksonya saja, Malang menyimpan banyak kuliner menggugah selera yang wajib untuk kalian cobain, salah satunya adalah ayam geprek.

Beberapa menu ayam geprek di Malang sangat unik karena dikombinasikan dengan banyak topping, seperti keju mozzarella, pilihan sambal yang beragam, serta potongan ayamnya yang tidak pelit.

Biar kalian tidak penasaran, berikut adalah 5 rekomendasi kedai ayam geprek di Malang paling maknyus dan wajib kalian kunjungi.

1. Ayam Geprek Keprabon

Spot ayam geprek dengan nama kedai yang diambil dari Solo, Jawa Tengah ini dapat kalian temukan di Malang Town Square. Berbeda dengan tempat lain, di kedai ini menggunakan daging ayam fillet, diberi bumbu krispi dan kemudian digeprek. Hal ini membuat dagingnya terasa lebih halus dan lebih maknyus. Selain itu, ada juga menu unik yang wajib dicoba, yaitu “Ayam Krikil” yang terdiri dari nasi putih dengan tambahan sari ayam kremes.

Lokasi: Jl. Veteran No.2, Penanggungan, Kec. Klojen, Kota Malang
Haraga menu: Rp.15.000 – Rp.35.000

2. Geprek Kak Rose

Siapa sih yang nggak kenal geprek Kak Rose. Spot kuliner andalan para mahasiswa ini sangat populer karena harganya yang terjangkau dengan porsi yang cukup banyak. Di Malang, Geprek Kak Rose memiliki banyak cabang sehingga tak heran jika spot kuliner ini sangat populer. Tak hanya menu ayam geprek, kalian juga wajib mencoba menu mie dengan toping yang bervariasi serta sambal yang pastinya bikin ketagihan.

Lokasi: Jl. MT. Haryono No.7-5, Dinoyo, Kec. Lowokwaru, Kota Malang
Harga menu: Mulai Rp.10.000 an

3. Ayam Geprek Bang Jo

Selain Geprek Kak Rose, Ayam Geprek Bang Jo juga cukup terkenal karena lokasinya berada di dekat beberapa kampus ternama di kota Malang. Salah satu hal yang membuat tempat ini selalu ramai dikunjungi pelanggan setiap harinya adalah sambalnya yang maknyus. Selain itu, porsi yang banyak juga menjadi alasan mengapa kedai ayam geprek ini selalu diburu para mahasiswa.

Lokasi: Jl. Bendungan Sampean Baru A1, Karangbesuki, Sukun, Kota Malang
Harga menu: Mulai Rp.10.000 an

4. Preksu

Apabila kalian ingin mencoba ayam geprek kekinian, Preksu adalah tempat yang tidak boleh kalian lewatkan. Di kedai ini, terdapat banyak varian ayam geprek kekinian yang menggugah selera, seperti Preksu Original, serta varian topping keju, yaitu mozzarella, saus keju, keju parut, dan masih banyak lagi. Harga menu yang ditawarkan juga sangat terjangkau, yaitu mulai Rp.12.000 an saja.

Lokasi: Jl. Soekarno – Hatta, Mojolangu, Kec. Lowokwaru, Kota Malang
Harga menu: Mulai Rp.12.000 an

5. Geprek Bensu

Salah satu hal unik yang bisa kalian temukan di Geprek Bensu adalah adanya sambal dengan berbagai level. Bagi kalian yang suka pedas, level 7 sampai 10 wajib banget buat dicobain. Namun, untuk yang tidak kuat, maka level 1 sampai 4 adalah pilihan yang tepat. Selain itu, menu ayam geprek keju di kedai ini rasanya bikin nambah lagi.

Lokasi: Jl. Soekarno Hatta No.6, Jatimulyo, Kec. Lowokwaru, Kota Malang
Harga menu: Rp.6.000 – Rp.64.000